Wednesday, 13 November 2013

Tips & Trik Liburan di Pantai

Illustrated by: www.shutterstock.com
Sudah merencanakan pergi liburan bersama keluarga atau kerabat dekat? Objek wisata pantai mana yang sudah anda tentukan bersama? Sudah pasti banyak barang bawaan yang harus dibawa dalam liburan tersebut, tapi bingung mau bawa apa dan harus melakukan hal apa saja ketika berlibur di pantai? Artikel ini akan memberikan anda informasi seputar barang bawaan wajib dan hal yang harus anda lakukan ketika berlibur di pantai.

1. Hindari paparan langsung sinar matahari
Yang paling berbahaya adalah sinar matahari antara pukul 10.00 sampai dengan pukul 14:00. Sebaiknya anda tidak berjemur di pantai pada waktu itu. Jika anda masih ingin menikmati pantai di siang hari, sewalah payung yang biasa digunakan di pantai untuk menghindari kulit anda dari paparan langsung sinar matahari.
2. Topi, Sunblock dan Kacamata Hitam
Kenakan pakaian berbahan katun yang ringan dan mudah menyerap keringat, jangan lupa pula memakai topi dan sunglasses untuk melindungi penghilatan anda dari sinar yang menyilaukan. Jangan lupa untuk memakai tabir surya setiap dua jam dan setelah keluar dari air. Ini akan meminimalkan kerusakan kulit yang disebabkan oleh sengatan sinar matahari. Sinar matahari berdampak lebih buruk pada anak-anak karena kulit mereka biasanya lebih tipis dan lebih sensitif.

3. Periksa kondisi air pantai
Pantai yang menjadi objek wisata favorit biasanya memiliki pengawas atau penjaga pantai yang menginformasikan kondisi air dan gelombang. Sebelum berenang, ada baiknya jika anda meminta info mengenai kondisi pantai, apakah gelombang pasang atau surut, berombak atau tenang. Tanyakan juga apakah ada ubur-ubur di sekitar pantai (terkena ubur-ubur dapat menyebabkan iritasi pada kulit). Jangan memaksa berenang jika air pasang atau kondisi gelombang terlalu besar.

4. Perhatikan saat berenang
Jika anda berlibur ke pantai, anda biasanya akan melihat tanda berupa bendera yang dipasang disekitar peraian. Ada alasan mengapa bendera ditempatkan disana. Beberapa pantai memiliki batu atau karang yang bisa merobek kulit saat kita berenang melewatinya. Bendera biasanya dipasang di daerah yang berpotensi berbahaya. Selain itu anda sebaiknya jangan pernah berenang sendirian, berenanglah bersama teman agar ada yang bisa memastikan anda tetap aman.

5. Bawa dan pakai alas kaki.
Berjalan-jalan sepanjang pantai memang mengasyikan, namun anda perlu berhati-hati karena biasanya terdapat pecahan-pecahan kaca ataupun paku yang terdampar di pantai. Sebaiknya anda selalu menggunakan sandal, selain untuk menghindari benda-benda yang bisa melukai kaki anda, alas kaki juga berguna untuk mencegah kaki anda dari hewan-hewan laut berbahaya.

6. Air dan makanan
Cuaca panas pantai akan membuat anda cepat merasa haus, untuk menghindari dehidrasi sebaiknya anda membawa beberapa botol air minum untuk persediaan. Selain itu bawa pula makanan agar anda tidak kelaparan selama bermain di pantai.

7. Jaga keindahan pantai
Sebagai seorang penikmat keindahan pantai, tentunya anda tidak akan melakukan tindakan-tindakan yang bisa merusak keindahannya. Yang paling penting adalah jangan pernah membuang sampah sembarangan. Saat berenang sebaiknya anda tidak menyentuh atau merusak terumbu karang. Tetaplah jaga kelestarian pantai dan segala keindahannya agar tetap bisa dinikmati.

8. Kamera.
Kamera, jangan pernah melupakan benda yang satu ini, kemana pun tujuan liburan Anda. Dengan kamera, momen liburan dapat diabadikan. Hasilnya pun bisa Anda tunjukan ke kerabat dan teman.

9. Buku dan bola.
Ingin ke pantai tapi tidak suka main air? Maka Anda harus membawa buku atau bola lain. Berbekal buku, seperti novel, Anda bisa berjemur sambil melempar pikiran ke negeri imajinasi. Atau bermain bola voli bersama teman dan keluarga.

10. Tas ukuran sedang atau kecil.
Setelah membawa semua perlengkapan itu, jangan lupa sediakan satu tas berukuran sedang atau kecil yang mudah dibawa ke mana saja. Sudah pasti tas tersebut akan membantu Anda mengemas pelbagai keperluan liburan di pantai. Selain itu, tas juga bisa menjadi tempat penampungan sampah sementara sebelum Anda menemukan tong sampah. Jadi tidak ada sampah yang tercecer di pantai.

Semoga tips dan trik yang diberikan diatas akan bermanfaat jika anda sedang melakukan liburan di pantai.

ANDRI HENDRIAN